Kampusgw.com

Menu

Beasiswa Ikatan Dinas 2016: STSN

Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) adalah Perguruan Tinggi Kedinasan yang diselenggarakan oleh Lembaga Sandi Negara (Lemsaneg) berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2003 tentang Pendirian Sekolah Tinggi Sandi Negara. Mahasiswa STSN merupakan Mahasiswa Ikatan Dinas.

STSN menerapkan pendidikan dengan sistem paket yang dinyatakan dalam Satuan Kredit Semester (SKS). Beban studi yang harus diselesaikan adalah 146 SKS dan ditempuh selama 4 (empat) tahun. STSN mempunyai 2 (dua) Program Studi yaitu Program Studi Teknik Persandian dan Program Studi Manajemen Persandian. Program Studi Teknik Persandian memiliki 2 (dua) bidang minat yaitu Teknik Kripto dan Teknik Rancang Bangun Peralatan Sandi.

 

Persyaratan Pendaftaran

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Siswa kelas XII atau lulusan SMA jurusan IPA atau Madrasah Aliyah jurusan IPA
  • Nilai Matematika dan Bahasa Inggris (teori) masing-masing minimal 8 (delapan) pada semester IV dan V
  • Usia minimal 17 (tujuh belas) tahun dan tidak melebihi dari 21 (dua puluh satu) tahun pada tanggal 15 September 2016.
  • Sehat jasmani dan rohani, tidak cacat fisik dan mental.
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti pendidikan di STSN.
  • Tidak sedang menjalani Ikatan Dinas dengan instansi lain.
  • Bersedia mematuhi peraturan STSN dan menandatangani Surat Perjanjian Ikatan Dinas (SPID)

 

Tahapan Penerimaan

  1. Pendaftaran Online
  • Calon Peserta mengakses website STSN di alamat spmb.stsn-nci.ac.id. Dengan melakukan pendaftaran kemudian mengisi Formulir Pendaftaran Mahasiswa Baru STSN secara online dengan melengkapi biodata diri, biodata orang tua/wali, unggah pas foto berwarna ukuran 3×4 dengan latar belakang merah.
  1. Pengiriman Berkas

Calon Peserta mengirim berkas ke alamat PO BOX 122 Sawangan 16500 (Cap POS terakhir 31 Maret 2016). Berkas yang dikirimkan adalah :

  • Bukti Pendaftaran Online (Formulir Pendaftaran)
  • Surat Lamaran kepada Ketua Sekolah Tinggi Sandi Negara ditulis tangan dengan tinta hitam, bermeterai Rp. 6.000,- Contoh Surat Lamaran
  • Foto copy Raport Semester I s.d. V dan lembar identias diri pada raport yang telah dilegalisir dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah bersangkutan
  • Surat keterangan konversi nilai skala 0-100 yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah bersangkutan (bagi pendaftar yang nilai Raportnya sudah menggunakan skala nilai huruf).
  • Foto copy Ijazah/Transkrip Nilai Ujian Nasional (NUN) yang telah dilegalisir dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah bersangkutan (bila lulus tahun sebelumnya)
  • SKCK dari Kepolisian setempat
  • Surat Keterangan Sehat dari Dokter RS Pemerintah
  • Surat Keterangan Belum Pernah Menikah dari Kepala Desa/Kelurahan setempat
  • Surat Pernyataan yang ditandatangani oleh pelamar dan diketahui oleh orang tua/wali yang menyatakan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan dan sanggup mengganti biaya pendidikan apabila melanggar, diatas pernyataan bermeterai Rp. 6.000,-. Contoh Surat Pernyataan
  • Foto copy identitas diri berfoto seperti KTP atau SIM atau Kartu Pelajar
  • Foto copy KK (Kartu Keluarga)
  • Pas foto berwarna 3 (tiga) bulan terakhir ukuran 4×6 cm sebanyak 2 lembar, dengan latar belakang merah.
  • Seluruh berkas dimasukkan dalam satu map tebal, bagi putra warna merah dan bagi putri warna biru.
  1. Seleksi Tahap I – Seleksi Administrasi
  • Berkas yang dikirim oleh calon peserta akan diseleksi oleh Panitia SPMB STSN
  1. Daftar Ulang
  • Calon Peserta melakukan Registrasi Ulang dengan membawa Formulir Pendaftaran.
  1. Seleksi Tahap II – Tes Kompetensi Dasar (TKD)
  • Calon Peserta mengikuti Tes Kompetensi Dasar di BKN
  1. Seleksi Tahap III– Tes Akademik
  • Peserta mengikuti ujian tertulis dengan materi Matematika, Bahasa Inggris dan Tes Potensi Akademik (TPA)
  1. Seleksi Tahap IV – Tes Psikologi
  2. Seleksi Tahap V – Tes Kesehatan dan Kebugaran
  3. Seleksi Tahap VI – Tes Wawancara
  • Peserta wajib membawa berkas asli dan membawa bukti-bukti hasil prestasi akademik dan non akademik.
  1. Seleksi Tahap VII – Pantukhir

Baca juga: 7 Rahasia Bidik Misi Yang Perlu Kamu Tahu   —– Peraih Bidik Misi dengan Segudang Prestasi  —– Liku-Liku Perburuan Beasiswa Nou Gorontalo  —– Tips Pilih Jurusan & Perguruan Tinggi —– Jurus Mendapatkan Beasiswa S1  —– Situs Cari Kerja untuk Mahasiswa —– Perjuangan Anak Pedalaman Kalimantan Raih Beasiswa —– Situs Terbaik Mencari Beasiswa

Selama SPMB STSN tidak dipungut biaya dan menggunakan sistem gugur pada setiap tahap.

Info selengkapnya: klik di sini atau di sini.

Categories:   Beasiswa

Comments

  • Posted: May 6, 2016 13:03

    Khalipatus sa'dia

    Assalamualaikum Maaf admin saya mau bertanyad dimana kita bisa mendapat Formulir pendaftarannya ?
  • mm

    Posted: May 14, 2016 07:02

    admin

    Coba baca lagi panduannya. Thanks.
  • Posted: Dec 6, 2016 01:24

    Rani

    Min mau tanya, itu kita wajib punya prestasi non aka/aka? Makasih
  • mm

    Posted: Dec 6, 2016 09:16

    admin

    Disarankan punya sih. Karena pesaingnya kan banyak banget. Semangat ya.
  • Posted: Dec 9, 2016 11:34

    Anlis

    Min mau tanya klo tinggi badandi stsn sangat mempengaruhi kelulusan nggak??
  • mm

    Posted: Dec 9, 2016 14:37

    admin

    Ya benar. Tapi hanya untuk jurusan tertentu.
  • Posted: Dec 11, 2016 09:31

    mahsa

    Persyaratannya apa aja ya min?
  • mm

    Posted: Dec 11, 2016 10:05

    admin

    Baca lagi ya persyaratannya. Ada kok di atas.
  • Posted: Dec 13, 2016 17:09

    mela

    Min kalau mata minus mempengaruhi kelulusan gak?
  • mm

    Posted: Dec 13, 2016 20:06

    admin

    Ya. Tapi nggak ada salahnya dicoba kok. Semangat ya.
  • Posted: Dec 14, 2016 09:53

    Salma Nur Sofiyyah

    Min, tinggi saya hanya 150 cm kalau prestasi saya banyak dari akademik maupun non akademik. Apakah saya bisa masuk STSN dengan tinggi badan segitu?
  • mm

    Posted: Dec 14, 2016 09:59

    admin

    Kalau untuk perempuan sepertinya sih bisa. Semangat ya kak.
  • Posted: Dec 14, 2016 13:41

    Yola

    Min, di STSN ada jurusan apa saja?
  • mm

    Posted: Dec 14, 2016 19:19

    admin

    Coba kakak buka dulu websitenya ya hehe.
  • Posted: Dec 22, 2016 08:36

    Lela

    Min kalau bukan dari SMA bisa tdk
  • mm

    Posted: Dec 22, 2016 16:20

    admin

    Bisa kok
  • Posted: Jan 4, 2017 23:08

    wandri

    Maaf mau nanya, apakah pendaftarannya hanya lewat internet ataukah bisa langsung ke kampusnya? Terimakasih.
  • mm

    Posted: Jan 5, 2017 11:20

    admin

    Bisa keduanya.
  • Posted: Jan 8, 2017 09:23

    verda029

    kalau tidak ada preatasi perseorangan yg dicapai baik akademik dan non-akademik , namun nilainy insya Allah cukup dari persyaratan apakah masih bisa masuk STSN ?
  • mm

    Posted: Jan 8, 2017 09:37

    admin

    Bisa dong. Kan ada ujian atau tes masuknya.
  • Posted: Feb 25, 2017 16:10

    Ruri

    Min 146 sks itu apa aja? Yng do disana bnyak ga?
  • mm

    Posted: Feb 26, 2017 16:23

    admin

    Wah kalau apa sajanya kami kurang tahu. Sebaiknya tanya langsung ke kampusnya ya. Semangat kak.
  • Posted: Feb 24, 2018 04:23

    Rahayu Khusnul

    Kak, mau tanya. Biaya di stsn berapa ya? Kalau dari smk jurusan kimia analisis bisa masuk gak ya? Kan sama sama jurusan ipa
  • mm

    Posted: Feb 26, 2018 05:49

    admin

    Cek di https://stsn-nci.ac.id/spmb
  • Posted: Mar 19, 2018 08:11

    Berlyana

    Klo dari smk gimana ya min?
  • mm

    Posted: Mar 19, 2018 08:26

    admin

    Boleh. Coba baca dulu panduannya ya.

error: Content is protected !!