Kampusgw.com

Menu

Metode Pembelajaran Kuliah Online

            Bagi kamu yang dari kecil sudah suka dengan internet, mengambil kuliah online bisa jadi pilihan kamu ya. Pasalnya, kamu bisa kuliah dari mana saja dan kapan saja. Dengan cara ini kamu benar-benar bisa membantu orang tua karena hemat biaya. Di luar itu, kamu bisa sambil bekerja ataupun berbisnis. Kurang apa lagi coba?

Nah, masalahnya banyak orang yang masih meragukan kuliah online. Apakah sistem ini benar-benar bisa menyamai atau melebihi kuliah konvensional? Bagaimana pula dengan proses pembelajarannya?

Usut demi usut, ternyata kuliah online tidak main-main loh. Pasalnya, kuliah dengan sistem ini benar-benar dimudahkan dengan kecanggihan teknologi.

Lantas, bagaimana dengan proses pembelajaran dalam kuliah online? Kamu pasti penasaran kan? Berikut adalah beberapa pembelajaran yang diterapkan dalam perkuliahan sistem online.

Pembelajaran Campuran

Ini sih tidak benar-benar online. Jadi, kamu masih diharuskan bertatap muka dengan dosen di kampus. Misalnya waktu pertemuan pertama, Ujian Tengah Semester (UTS), atau Ujian Akhir Semester (UAS). Bagi kamu yang memiliki jadwal sibuk tapi masih ingin sesekali bersosialisasi secara langsung, cara ini tepatlah.

Pembelajaran Terekam

Ini artinya kamu akan mendapati pembelajaran melalui rekaman multimedia. Entah hanya melalui suara (audio), maupun video dosenmu. Kamu hanya perlu mengunduh dan mempelajarinya suka-suka.

Pembelajaran Langsung

Ini artinya kamu akan kuliah online secara real time. Artinya pada jam tertentu kamu harus di depan laptop atau ponsel untuk menyimak dosenmu ceramah. Kamu juga bisa berdiskusi, berdebat, atau berkomunikasi dua arah secara langsung.

Pembelajaran Kolaborasi

Sejak awal kuliah, mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok belajar. Melalui cara ini kamu bisa berdiskusi, belajar bekerjasama, hingga memecahkan masalah dengan teman-teman kuliah onlinemu.

Pembelajaran Mandiri

Melalui cara ini, kamu benar-benar dituntut mandiri. Karena yang menentukan kapan harus belajar ya kamu sendiri. Kamu jugalah yang menentukan sukses atau tidaknya dalam menguasai materi.

Pembelajaran Suka-Suka

Dengan sistem yang fleksibel, kamu bisa belajar suka-suka. Mulai dari mengatur jadwal hingga di mana harus belajar. Selain itu, kamu bisa berkali-kali mengulang materi kuliah jika belum sepenuhnya mengerti. Kecepatan berbicara pun dapat diatur. Termasuk analisa hasil belajar hingga rekomendasi materi yang perlu diulang lagi.

 

Nah, bagaimana? Menarik bukan kuliah online? Sebarkan info ini ke teman-teman ya.

 

Sumber: fliplet.com

Categories:   Ragam

Comments

error: Content is protected !!