Kampusgw.com

Menu

Tips Menyelesaikan Skripsi

Menulis skripsi merupakan salah syarat yang harus dipenuhi oleh seorang sarjana. Untuk menulis skripsi, biasanya mahasiswa tingkat akhir dipandu oleh satu atau dua orang pembimbing. Cepat atau tidaknya penulisan skripsi memang ditentukan oleh banyak faktor. Namun, motivasi mahasiswa dapat dikatakan sebagai faktor yang paling kuat.

Walaupun skripsi sekilas terlihat mudah, banyak mahasiswa yang tertatih-tatih dalam pengerjaannya. Sehingga, banyak di antara mereka yang harus ‘menunda kelulusan’ atau memperlama masa studi karena skripsi yang tidak kunjung selesai. Ada yang menyerah lantaran tidak mendapatkan topik penelitian, konflik dengan pembimbing, keasyikan dengan bekerja atau berorganisasi dan sejumlah faktor lain.

“Skripsi yang baik adalah skripsi yang diselesaikan.” Ungkapan tersebut amatlah beralasan mengingat walaupun terlihat sepele banyak calon sarjana yang belum berhasil menyelesaikanya. Nah, berikut merupakan beberapa tips menyelesaikan skripsi versi Kampusgw.com.

Pertanyaan Penelitian

Memilih pertanyaan penelitian merupakan titik awal dari penulisan skripsi. Karena skripsi tidak lain merupakan penelitian yang dituliskan. Memilih pertanyaan penelitian yang selaras dengan minat amat dianjurkan. Mahasiswa juga wajib banyak membaca studi literatur agar penelitian yang dilakukan besar kontribusinya terhadap keilmuan dan membawa unsur kebaruan.

Manajemen Waktu

Mengelola waktu tidak dapat dipungkiri merupakan tantangan tersendiri bagi mahasiswa tingkat akhir. Salah satu ‘penyakit’ yang kerap kali diidap ialah tidak berdisiplin diri atau suka menunda-nunda. Akibatnya, penulisan skripsi tidak dapat diselesaikan sebagaimana mestinya. Untuk menyiasati hal ini, mahasiswa dapat membuat lini masa yang jelas.

Bersahabat dengan Pembimbing

Peran pembimbing dalam penulisan skripsi seorang mahasiswa tidak dapat dianggap sebelah mata. Selain harus memahami karakter pembimbing, mahasiswa harus membuat komitmen bersama mengenai proses bimbingan skripsi. Ini amat penting karena tidak sedikit mahasiswa yang gagal menyelesaikan skripsi lantaran cekcok atau berseteru dengan pembimbingya.

Komitmen

Komitmen merupakan ‘harga mati’ dalam menulis skripsi. Tanpa komitmen, mahasiswa secerdas atau sepandai apapun tidak akan pernah menyelesaikannya.  Untuk menjaga komitmen tersebut, setiap mahasiswa harus menyadari tujuan awal kuliah. Dengan rasa kesadaran yang diiringi oleh tanggungjawab, niscaya sebesar apapun hambatan dan tantangan akan teratasi.

Semoga beberapa tips sederhana di atas bermanfaat bagi sobat Kampusgw.com. Bagi yang berminat konsultasi secara cuma-cuma dapat menghubungi info@Kampusgw.com.

 

Categories:   Tips

Comments

error: Content is protected !!