Kampusgw.com

Menu

9 Kota Mahasiswa Terpopuler di Indonesia

Seiring dengan makin meratanya pembangunan di tanah air, persebaran “pusat intelektual” di Indonesia juga makin merata. Hal itu ditunjukkan dengan meningkatnya kualitas pendidikan di setiap wilayah dari ujung Sumatera hingga ujung Papua. Salah satu indikator termudah ialah berkembangnya kampus-kampus lokal.

Sebenarnya setiap provinsi di Indonesia memiliki “kota mahasiswa” masing-masing. Kalau kata orang awam sih disebut dengan “kota pelajar” atau “kota pendidikan”. Namun menurut survei Kampusgw.com, terdapat 10 kota mahasiswa yang masih difavoritkan. Kota-kota tersebut setiap tahunnya didatangi puluhan ribu mahasiswa dari kota/kabupaten lain.

Nah, mana saja sih 9 kota mahasiswa terpopuler di Indonesia? Ini dia daftarnya ya menurut Kampusgw.com.

Yogyakarta

Pusat kebudayaan Jawa ini masih bertengger di urutan pertama sebagai kota mahasiswa terpopuler. Hal itu didukung oleh berderet elemen. Mulai dari biaya hidup yang terjangkau, atmosfir pergerakan (dan intelektual) yang dinamis, akses transportasi yang baik, fasilitas hiburan yang lengkap, dan tentu saja kualitas pendidikannya yang tidak diragukan lagi. Di kota yang berukuran kecil tersebut, terdapat berderet perguruan tinggi ternama. Yang paling terkenal tentu saja Universitas Gadjah Mada, Universitas Islam Indonesia, Universitas Sanata Dharma, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Universitas Ahmad Dahlan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, dan Universitas Atmajaya Yogyakarta.

Malang

Tidak mau kalah dengan Yogyakarta, Malang dari tahun ke tahun semakin menyedot perhatian kawula muda untuk belajar. Kota berhawa dingin di bagian tengah Provinsi Jawa Timur ini memiliki beragam alasan untuk menjadi populer. Akses transportasi yang memadai, keterjangkauan biaya hidup, masyarakatnya yang dinamis, generasi mudanya yang kreatif, atmosfir pendidikannya yang hidup, kulinernya yang ciamik, dan tentu saja kualitasnya. Di kota ini ada sejumlah kampus yang menjadi magnet. Sebut saja Universitas Brawijaya, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Negeri Malang, Politeknik Negeri Malang, Institut Teknologi Nasional Malang, dan UIN Maulana Malik Ibrahim.

Bandung

Didukung oleh infrastruktur yang super lengkap, menjamurnya industri kreatif, dan hawa yang cukup dingin; Bandung menjadi pilihan paling masuk akal untuk dijadikan tempat kuliah. Di kota yang disebut-sebut sebagai pusat mode Asia Tenggara ini, memang memiliki seabreak kampus yang oke punya. Kedekatannya dengan Ibukota dan beragamnya pusat hiburan menjadi magnet yang terus menarik perhatian kawula muda untuk datang. Di Kota Kembang  ini sejumlah kampus masih menjadi primadona dengan Institut Teknologi Bandung, Universitas Padjajaran, Universitas Katolik Parahyangan, UIN Sunan Gunung Djati, Universitas Telkom, Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Pasundan, Universitas Komputer Indonesia, Universitas Kristen Maranatha, dan Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung sebagai pilihan utama.

Makassar

Ibukota Provinsi Sulawesi Selatan ini sudah tidak diragukan lagi sebagai pusatnya ekonomi Indonesia Timur. Kabar baiknya, kota ini juga menjadi tujuan utama masyarakat untuk belajar. Akses yang mudah,  masyarakatnya yang terbuka, dan kulinernya yang luar biasa menjadikannya semakin digandrungi. Tak heran perguruan tinggi seperti Universitas Hasanuddin, Universitas Negeri Makassar, Universitas Fajar, dan Universitas Alauddin masih masih dan akun terus menjadi magnet.

Medan

Sebagai kota terbesar di luar Jawa, Medan memiliki segalanya untuk “bersolek”. Ibukota Sumatera Utara ini memang menjadi penghubung kota-kota di Pulau Sumatera untuk segala urusan. Tak terkecuali pendidikan. Pluralisnya masyarakat, beragamnya kuliner, lengkapnya infrastruktur, dan atmosfir akademik yang oke menjadikannya populer. Di kota ini terdapat sejumlah kampus yang diidolakan. Misalnya Universitas Sumatera Utara, Universitas Negeri Medan, Politeknik Negeri Medan, dan Universitas Islam Sumatera Utara.

Padang

Dibandingkan Medan, Padang memang relatif lebih kecil ukurannya. Baik dari sisi populasi maupun geografis. Namun, karakter masyarakat Minangkabau yang peduli pendidikan dan bisnis menjadikannya makin berkembang. Sehingga, kota ini tidak hanya dijadikan rujukan kuliah untuk masyarakat Sumatera Barat. Akan tetapi juga para pelajar di kota/kabupaten lain seantero Sumatera. Terlebih lagi di kota ini terdapat sejumlah kampus ternama. Seperti Universitas Andalas, Universitas Negeri Padang, Politeknik Negeri Andalas, dan Universitas Bung Hatta.

Depok

Depok memang “hanya” sebuah kota di pinggiran Jakarta. Namun, justru kedekatan geografis itulah yang membuatnya makin berdenyut. Kota ini belakangan menjadi tujuan para pelajar dari seluruh Indonesia untuk mencari ilmu. Pasalnya, kota ini memiliki beragam daya tarik. Mulai dari mudahnya akses ke Ibukota dan kota-kota penyangga lainnya, lengkapnya infrastruktur, biaya hidup yang relatif “ramah mahasiswa”, dan tentu saja kualitas pendidikan yang wow. Di sini terdapat beberapa  kampus unggulan seperti Universitas Indonesia, Politeknik Negeri Jakarta, dan Universitas Gunadarma.

Solo

Selalu “bersaing” dengan Yogyakarta dalam segala hal, Solo ternyata juga tidak mau kalah dalam urusan pendidikan. Terjangkaunya biaya hidup, keragaman kuliner, keterbukaan masyarakat, kemudahan akses transportasi, dan bertebarannya destinasi pariwisata menjadikan para pelajar “tersihir” untuk datang. Di kota ini terdapat beragam kampus dengan kualitas top. Mulai dari Universitas Sebelas Maret, Universitas Muhammadiyah Surakarta, Institut Seni Indonesia Surakarta, hingga IAIN Surakarta.

Jakarta

Jakarta mungkin bukan tempat terbaik untuk mencari ilmu. Tapi kota ini harus diakui sebagai tempat terbaik untuk mencari uang, mengejar jabatan, dan mendapatkan popularitas. Tak mengherankan, mahasiswa yang kuliah di kota ini biasanya memiliki keunggulan di atas rata-rata nasional dalam hal apapun. Khususnya dalam urusan karir. Nah sebagai ibukota, Jakarta memiliki berbagai kampus swasta yang super keren kualitasnya. Misalnya saja Bina Nusantara University, Universitas Trisakti, LSPR, Universitas Paramadina, Universitas Tarumanagara, Universitas Bakrie, Sampoerna University, UIN Syarif Hidayatullah, UHAMKA, Universitas  Al Azhar Indonesia, Universitas Budi Luhur, dan seabrek lainnya.

 

Sumber gambar: govinsider.asia

Categories:   Ragam

Comments

  • Posted: Nov 20, 2018 14:15

    ilham

    saya mau tanya mas, ini datanya ada ngga bisa mengurutkan seperti ini. sebab saya butuhdatanya ?
  • mm

    Posted: Nov 20, 2018 14:28

    admin

    Hai Ilham. Butuh data untuk apa ya? Anda bisa membuat survei yang terbaru juga untuk validasi. Terima kasih.
  • Posted: Apr 12, 2022 20:44

    elinotes

    purwokerto mana nih ? ini juga kotanya mahasiswa, biaya hidupnya juga murah mirip mirip jogja.
  • mm

    Posted: May 19, 2022 17:27

    admin

    Oke kak, terima kasih masukannya.

error: Content is protected !!