Kampusgw.com

Menu

7 Hal Yang Harus Kamu Lakukan Ketika Kuliah

Sudah menjadi rahasia umum bahwasannya pendidikan di jenjang Diploma dan Sarjana itu mahal. Tak mengherankan, jutaan anak muda Indonesia setiap tahunnya mengubur mimpinya untuk kuliah.

Nah, bagi kamu yang sekarang ‘beruntung’ bisa menyandang gelar mahasiswa, ada baiknya untuk bersyukur. Karena banyak saudara-saudara kita di luar sana yang memiliki beragam hambatan sehingga tidak seberuntung kalian.

Lantas, apa sih rahasianya agar masa perkuliahan berjalan dengan gemilang? Bagamana jurus untuk menjadi mahasiswa yang hebat? Ini nih 7 hal yang harus kamu lakukan ketika kuliah versi Kampusgw.com.

  1. Berorganisasi. Ini satu hal yang sangat sayang kalau dilewatkan. Karena dengan berorganisasi kamu bisa mengenal banyak karakter, belajar menjadi pengikut, mencoba menjadi pemimpin, dan tentu saja mengerjakan A sampai Z yang bisa mengasah kepekaan sosial, ketajaman nalar, dan kebeningan hati.
  2. Berwirausaha. Memang sih tidak semua orang berminat menjadi pebisnis. Tapi, apa salahnya dicoba? Mumpung kamu mahasiswa, cobalah untuk latihan berbisnis di bidang-bidang yang paling kamu sukai. Mulai saja dari hobi atau minatmu. Kalaupun toh gagal, kamu masih mahasiswa. Jadi, jangan patah semangat jika mendapati kesalahan. Justru kesuksesan dalam berbisnis memang harus diawali dari kegagalan yang bertubi-tubi.
  3. Mengembangkan Minat. Setiap orang memiliki ketertarikan, minat, atau hobi. Nah, biasanya kamu mengerjakan hal-hal itu karena kesukaan dari dalam hati. Jadi, tidak ada beban kan? Jangan anggap remeh. Karena orang-orang sukses yang kita sering dengar selama ini memulai karirnya dari menekuni minat atau hobi.
  4. Menjadi Relawan. Sejak dini, latihlah dirimu untuk terjun dalam kegiatan-kegiatan sosial yang tak dibayar. Karena dari sini bisa melatih jiwa kedermawanan, kepahlawanan, dan ketulusan. Menjadi relawan juga bisa memperluas jejaringmu yang bukan tidak mungkin di masa depan menjadi pintu rizkimu. Entah untuk mendapatkan pekerjaan atau mengembangkan bisnis.
  5. Berpetualang. Mahasiswa yang keren memang memiliki kegiatan seabrek. Kendati demikian, jangan lupa untuk jalan-jalan ya. Karena biasanya dengan berpetualang, kamu bisa mendapatkan inspirasi dan motivasi hidup yang tidak terduga sebelumnya. Kamu juga bisa mendapatkan teman baru di sepanjang traveling. 
  6. Mengasah Soft Skills. Kuliah memang dilakukan dari kelas ke kelas formal. Tapi, pembelajaran bisa didapatkan di mana saja. Bahkan ketika kamu sudah lulus sekali pun. Nah, oleh karena itu sejak masih sebagai mahasiswa kamu harus mengasah soft skills. Keterampilan-keterampilan yang tidak dapat diperoleh di bangku kelas seperti berbicara di depan umum, mengelola emosi, mengelola waktu, memimpin, menulis kreatif, menggalang dana, menggalang masa, mengatasi stres, dan seterusnya.
  7. Belajar. Ini sih sudah tidak usah ditanya lagi ya. Tugas mahasiswa mahasiswa ialah belajar. Tidak hanya yang tertulis dalam buku, tapi juga yang tersirat dari kehidupan sehari-hari di sekitar kita.

Nah, itu dia 7 (tujuh) hal yang harus kamu lakukan ketika kuliah. Ingat lagi ya, banyak teman sebaya kita di luar sana yang mengubur mimpi kuliahnya karena ketiadaan biaya. Jadi, jangan sia-siakan kesempatanmu selama menjadi mahasiswa. Share artikel ini ke teman-temanmu ya. Semangat!

 

Sumber gambar: orgsync.com

Categories:   Tips

Comments

error: Content is protected !!